Pengurus APJII Wilayah Jawa Barat Periode 2021-2024 Melaksanakan Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL)

Rapat Kerja tahun ini membahas kondisi umum APJII Wilayah Jawa Barat serta diskusi bersama peserta RAKERWIL APJII JABAR 2022.

Ketua APJII Jabar, Ageng Bagja Priyadi memaparkan pertumbuhan jumlah anggota APJII Jabar sampai Agustus 2022 berjumlah 241 Anggota, jumlah ini naik begitu pesat dibandingkan sebelum kegiatan acara Musyawarah Wilayah (Muswil) pada November 2021 lalu yang hanya 190 anggota.

2 Pengurus APJII Wilayah Jawa Barat periode 2021-2024
Pengurus APJII Wilayah Jawa Barat periode 2021-2024 melaksanakan Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL), Selasa 27 September 2022 di Hotel Horison Ultima Kota Bekasi.

Pada kesempatan ini juga menambahkan bahwa akan ada banyak program kegiatan yang tentunya sangat bermanfaat bagi anggota serta rencana penambahan ruangan sekretariat APJII Jabar supaya anggota dapat menggunakan fasilitas yg disediakan dengan lebih baik dan tentunya space ruangan tersebut lebih besar dan lebih nyaman.

Tak hanya itu, Data Center Jabar-IX juga akan diperluas sehingga anggota yang masih masuk dalam daftar waiting list untuk colocation sudah bisa memanfaatkan fasilitas colocation tanpa antrian.

“Terima kasih kepada Para Anggota APJII Jabar yang telah hadir serta terimakasih juga saya ucapkan kepada pihak sponsor dan donatur untuk acara ini. karena partisipasi dari rekan-rekan semua acara hari ini berjalan dengan lancar.

Mudah-mudahan program Pengurus APJII Wilayah Jawa Barat dapat terlaksana dengan lancar di tahun depan, agar anggota APJII Jabar bisa terus berkembang dan semakin besar”, ucap Ageng Bagja Priyadi selaku Ketua APJII Jabar periode 2021-2024 dalam sambutannya di acara Rakerwil.

Acara Rakerwil ini dihadiri oleh 140 tamu undangan dari Anggota APJII Jabar serta dihadiri juga oleh Ketua Umum APJII Bapak Muhammad Arif, dan juga perwakilan dari Balai Monitor Kelas I DKI Jakarta.

 

Tags: No tags

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *